Purworejo, Jatim Hari Ini – Geblek merupakan makanan ringan berasal dari Kota Purworejo, Jawa Tengah.
Geblek terbuat dari tepung tapioka dengan bumbu utama bawang putih yang dihidangkan dengan cara digoreng.
Cita rasa dari geblek sendiri gurih dan kenyal mirip seperti cireng yang berasal dari Jawa Barat.
Bedanya, geblek asal Purworejo memiliki komposisinya bahan yang berbeda dengan cireng yang ada di Jawa Barat.
Baca Juga: Meriahnya Pertunjukan Spektakuler Pagelaran Gandrung Sewu 2023, Ada Atraksi Pesawat Tempur TNI AU
Makanan satu ini ditemui di pasar-pasar tradisional Purworejo. Selain itu, biasa dijual saat ada event-event tertentu. Seperti Manten, Khitanan, atau yang lainnya.
Namun seiring berkembangnya zaman, makanan satu ini sudah mulai tersedia di pusat oleh-oleh Purworejo.
Melansir dari lama website budaya.indonesia.org, makanan yang memiliki tekstur kenyal ini memiliki nilai budaya yang tinggi bagi Masyarakat Purworejo.
Baca Juga: Perayaan Meriah HUT Jawa Timur ke -78 2023, Ada Pesta Belanja Rakyat Hingga Konser Musik
Geblek telah menjadi ikon Kota Purworejo dan menjadi simbol keberhasilan serta ketangguhan warga setempat dalam menghadapi berbagai rintangan di masa lampau.
Geblek ini sebenarnya tidak hanya ada di Purworejo, makanan satu ini bisa ditemukan di beberapa daerah di Pulau Jawa.
Seperti Kabupaten Kulon Progo Yogyakarta, Kabupaten Wonosobo, dan Purworejo.
Meskipun begitu, di setiap daerah Geblek ini memiliki ciri khasnya sendiri. Entah dari segi rasa, bahan, ukuran, maupun bentuknya.
Baca Juga: Menuju Rojopolo Inklusi, Lakpesdam NU Lumajang Gelar Sekolah Lapang
Artikel Terkait
Menikmati Kuliner di Angkringan Tombo Ati Sidoarjo, Ini Menu yang Tersedia, Sangat Lengkap
Ramaikan Event Festival Gandrung Sewu Banyuwangi 2023, Ada Stand Kuliner hingga Kaos Omprog Gandrung
Jadi Pelopor Kuliner Sehat di Lumajang, SnS Nutri Berikan Solusi Diet Sesuai Standar Ahli Gizi