• Minggu, 24 September 2023

Jadwal Timnas Basket Putri Indonesia di Asian Games 2022, Targetkan Dua Kemenangan di Babak Penyisihan Grup A

- Selasa, 19 September 2023 | 00:14 WIB
Timnas basket putri Indonesia menggelar pemusatan latihan jelang berlaga di Asian Games 2022. (Instagram @perbasi.ina)
Timnas basket putri Indonesia menggelar pemusatan latihan jelang berlaga di Asian Games 2022. (Instagram @perbasi.ina)

Jatim Hari Ini – Perhelatan Asian Games 2022 bakal bergulir di di Hangzhou China pada Sabtu (23/9/2023) mendatang.

Timnas Basket Putri Indonesia dipastikan turut berpartisipasi dan berlaga pada cabang olahraga Basket putri 5x5.

Tergabung di Grup A bersama tuan rumah China, India serta Mongolia, Srikandi Indonesia memasang target meraih dua kemenangan.

Baca Juga: Jelang Berlaga di Asian Games 2022, Timnas Indonesia Pasang Target Tinggi di Cabang Olahraga Basket Putra

Berdasarkan kualitas, tentu China merupakan lawan terberat yang bakal dihadapi sehingga kurang realistis bila menargetkan kemenangan.

“Untuk melawan China, kami harus realistis. Level mereka agak jauh diatas kami. Jadi, effort dan fokus kami saat ini harus lebih ke India dan Mongolia,” ujar Christopher Tanuwidjaja, penanggung jawab Timnas Basket Putri Indonesia.

Cabang olahraga Basket putri 5x5 akan memainkan laga pertamanya pada 27 September, berikut ini jadwal timnas Basket Putri Indonesia.

Rabu, 27 September 2023, India vs Indonesia pukul 20.000 WIB.

Jum’at 29 September 2023, Indonesia vs China pukul 20.00 WIB.

Minggu 1 Oktober 2023, Indonesia vs Mongolia pukul 20.00 WIB.

Baca Juga: Kalahkan Inter Miami, Atlanta United Ejek Messi Dengan Ubah Topping Pizza Jadi ‘L’

Babak penyisihan grup cabor Basket 5x5 putri terbagi atas tiga grup dan diikuti oleh 12 kontestan.

Selain grup A, yang dihuni tuan rumah China, Indonesia, Mongolia serta India, masih ada dua grup lainnya.

Grup B dihuni oleh Jepang, Filipina, Kazakhstan dan juga Hongkong.

Halaman:

Editor: Fitroh Kurniadi

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X