Pria Kedungjajang Lumajang Bacok Suami Baru Mantan Istri

- Jumat, 18 Juni 2021 | 17:28 WIB
Korban ketika mendapat perawatan medis.
Korban ketika mendapat perawatan medis.

Lumajang, Jatim Hari Ini -  Diduga tak terima mantan istri sirinya menikah dengan pria lain, warga Kecamatan Kedungjajang berinsial JU tega membacok SAN, warga Desa Nguter, Kecamatan Pasirian. SAN adalah suami sah dari mantan istri JU yang baru sebulan menikah. Akibat sabetan senjata tajam, korban harus dilarikan ke rumah sakit Pasirian. Budi, salahsatu warga kepada Jatimhariini.com menceritakan, awalnya korban bersama istrinya berboncengan menggunakan sepeda motor dari arah utara menuju ke selatan. Saat melintas di jalan Tegir, Desa Pasirian korban dihadang seseorang. Pelaku mengendarai sepeda motor Satria FU warna biru. Saat berhenti itulah pelaku tiba-tiba menyerang korban dengan senjata tajam. Karena tidak siap, akhirnya korban kena sabetan senjata tajam pada bagian pipi dan ketiak. “Kejadiannya itu pagi Mas, sekitar jam 10 an,” kata Budi, Jum’at (18/6/2021). Salahsatu karyawan RSUD Pasirian mengatakan, korban sempat dirawat oleh pihak medis. Namun tidak lama kemudian terus pulang. “Korban cuma rawat jalan,” katanya. Sementara Kapolsek Pasirian, Iptu Agus Sugiharto, SH, MH ketika dihubungi jatimhariini.com menjelaskan, korban saat itu hendak pergi bekerja di daerah Jarit, bersama istri yang baru dinikahi sekitar sebulan yang lalu. Diduga tidak terima atas pernikahan itu, pelaku sekaligus mantan suami dari istri korban menganiaya korban menggunakan sebilah senjata tajam jenis celurit. “Kita amankan sebilah sajam jenis celurit di lokasi kejadian,” tutur Iptu Agus. Saat kejadian, korban melarikan diri dan menuju rumahsakit Pasirian. Sementara istri pelaku masih belum diketahui keberadaannya hingga sekarang. “Pelaku berinisial JU (28). Istri korban masih sembunyi atau dibawa kabur pelaku, sampai saat ini keberadaannya masih belum diketahui,” pungkasnya. (rus)

Editor: Jatim Hari Ini

Tags

Terkini

X