Lumajang, Jatim Hari Ini – Fitri Handayani (20) tertimpa bangunan rumah saat gempa bumi terjadi 10 April 2021 lalu. Nyawanya tertolong saat itu tetapi dirinya harus mengalami kelumpuhan.
Warga RT 04 RW 08 Dusun Iburaja, Desa Kaliuling, Kecamatan Tempursari itu pun harus menjalani perawatan intensif cukup lama di rumah sakit. Hingga Ia dikabarkan meninggal dunia di Rumah Sakit Umum dr. Haryoto, Senin (3/5/2021).
Ketua RT setempat, Suwandi kepada jatimhariini.com menyampaikan, jika Fitri menghembuskan nafas terakhirnya sekira pukul 10.30 WIB. Fitri dimakamkan pada hari itu juga di pemakaman umum yang tak jauh dari rumahnya.
Lanjutnya, selain mengalami kelumpuhan, Fitri juga divonis oleh dokter mengidap kanker, jantung bocor, dan komplikasi. Fitri sempat dirawat di Rumah Sakit Pasirian selama 2 hari, kemudian dirujuk ke rumah sakit umum dan meninggal dunia.
“Di rumah sakit umum sekitar 10 hari, itu dibiayai pemerintah,” kata Suwandi, Rabu (5/5/2021). (rus)