Mengenal Bagas Ran: Penyanyi Jebolan Idola Cilik, Lagu Terbarunya Bikin Galau

- Selasa, 21 Maret 2023 | 10:52 WIB
Bagas Ran. (@bagasran_)
Bagas Ran. (@bagasran_)

Jatim Hari Ini - Bagas Ran atau yang memiliki nama lengkap Bagas Rahman Dwi Saputra adalah seorang penyanyi yang mulai dikenal saat muncul di ajang pencarian bakat Idola Cilik.

Bagas adalah pemenang Idola Cilik Musim 4 pada 2013. Suaranya yang khas membuat Bagas memiliki banyak penggemar setia hingga saat ini.

Laki-laki asal Palembang tersebut sangat aktif dalam dunia entertainment, bukan hanya menyanyi, Bagas juga pernah membintangi film dan series.

Bagas muncul sebagai pemeran tambahan di film My Sassy Girl dan ikut berperan sebagai Gio di series berjudul Have a Nice Date.

Saat ini Bagas Ran bergabung dengan deretan penyanyi terkenal lainnya di Indo Semar Record dan telah merilis cukup banyak lagu.

Menariknya, Bagas lah yang menulis sendiri beberapa lagu tersebut. Wah, keren kan!

Berikut beberapa judul lagu yang liriknya spesial ditulis sendiri oleh kesayangan Blovers (sebutan fans Bagas Ran).

1. Lelah Menanti (2020)

2. Takkan Bisa Bersama (2021)

3. Cinta Terakhirku (2021)

4. Tuk Apa Bertahan (2022)

5. Ceritakanlah (2022)

6. Pendengar Terbaik (2022)

Selain enam judul tersebut, masih ada lagu-lagu Bagas Ran yang bisa kamu dengar, yaitu Aku Padamu (2016), Lagi-Lagi Kamu (2019), dan Cinta Begitu (2020).

Halaman:

Editor: Fitroh Kurniadi

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Jadwal Konser Denny Caknan Mei 2023

Senin, 8 Mei 2023 | 22:17 WIB
X