Unit Reskrim Polsek Sumbersari Jember Bekuk Perempuan dan Lelaki Muda Diduga Pengedar Sabu

- Jumat, 20 Januari 2023 | 09:22 WIB
Kedua pelaku sabu saat diamankan di Polsek Sumbersari
Kedua pelaku sabu saat diamankan di Polsek Sumbersari

 

Jember, Jatim Hari Ini - Seorang perempuan muda asal Kabupaten Tulungagung dan seorang pria asal Kabupaten Bondowoso ditangkap Unit Reskrim Polsek Sumbersari dibackup Tim Resmob Polres Jember, karena diduga sebagai pengedar sabu.

HA asal Kecamatan Cerme Kabupaten Bondowoso dan SL asal Kecamatan Kota Tulungagung ini ditangkap di kawasan kampus Jalan Kalimantan Sumbersari Jember.

Kapolsek Sumbersari Kompol Sugeng, SH menuturkan bahwa kedua pelaku itu ditangkap  di lokasi yang sama dengan barang bukti 1 gram sabu.

Awalnya, pihaknya menerima informasi dari masyarakat terkait adanya peredaran narkoba di sekitaran Kampus Jalan Kalimantan XII.

Karena narkoba merupakan atensi pimpinan yang harus diberangus, pihaknya langsung melakukan serangkaian proses penyelidikan dibackup tim Resmob.

Dan berhasil menangkap SL di kamar kosnya."SL ditangkap saat sedang menimbang sabu," katanya.

Setelah diinterogasi SL mengaku barang haram itu didapat dari rekannya berinisial HA. Tak lama kemudian HA berhasil ditangkap.

"Kepada penyidik, HA mengaku membeli sabu ke rekannya berinisial HM masih diburu," ungkapnya.

Kini SL dan HA sudah diamankan di rumah tahanan Polsek Sumbersari dan sudah ditetapkan sebagai tersangka.

"Dikenakan pasal 114 sub 112 UURI No 35 tahun 2009 tentang Narkotika," tegasnya. (tok/imro)

Editor: Teguh Eko Januari

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Gudang Pengering Tembakau PTPN X di Jember Terbakar

Selasa, 21 Maret 2023 | 22:33 WIB

Pengedar Pil Koplo di Kalisat Jember Ditangkap Polisi

Senin, 20 Februari 2023 | 11:46 WIB
X