Lumajang, Jatim Hari Ini - Diketahui di tahun 2023, Organisasi Perangkat Daerah (OPD) se-Kabupaten Lumajang harus menghemat anggaran.
Kendati begitu, Badan Pengelolaan Keuangan Daerah (BPKD) Lumajang menyebut, Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Lumajang Tahun Anggaran (TA) 2023 masih positif atau tetap sehat.
"Alhamdulillah, APBD kita tahun ini masih sehat," ucap Kepala BPKD Lumajang Sunyoto ketika dikonfirmasi jatimhariini.co.id, Jum'at (24/3/2023).
Meski APBD Lumajang TA 2023 Dinilai tetap sehat dan ada program kegiatan tidak terlaksana.
Ia menjelaskan hal itu menyesuaikan dengan tersedianya anggaran saat ini yang ada pada APBD Lumajang.
Alasanya, karena dana transfer dari pemerintah pusat sekarang terjadi perubahan ketentuan, bahkan aturan yang juga semakin ketat seperti mengenai penggunaan Dana Alokasi Umum (DAU).
"Dulu penggunaan anggaran DAU tidak diatur, penggunaannya diserahkan pemda, namun mulai tahun 2022 DAU sebagian ditentukan penggunaannya oleh pemerintah pusat," jelasnya.
"Kemudian kalau ada kegiatan yang tentunya tidak sesuai dengan kebijakan pemerintah pusat, maka alokasi anggaran tersebut tak bisa dilaksanakan pada tahun ini," imbuhnya.
Ketika ditanya apakah tidak ada dampak mengenai kebijakan tersebut, Sunyoto mengungkapkan, Bappeda bersama semua perangkat daerah di Kabupaten Lumajang sudah memetakan program dan kegiatan mana saja yang bersifat prioritas.
"Ketentuan prioritas ini pastinya bersifat wajib dan mengikat serta tetap dipertahankan," pungkasnya. ***
Artikel Terkait
3 Rekomendasi Tempat Makan Luas di Lumajang, Asik untuk Buka Puasa Bersama Keluarga
5 Kafe Mewah di Lumajang, Jadi Tempat Nongkrong Seru
Kue Cucur Kelor, Salah Satu Menu Andalan Saujana Kafe Lumajang yang Ngehits, Lebih Nagih dari Original