Jatim Hari Ini - Sensus Pertanian 2023 merupakan kegiatan besar yang diselenggarakan oleh pemerintah Indonesia.
Badan Pusat Statistik (BPS) sebagai tuan rumah, telah berpengalaman menyelenggarakan Sensus Pertanian, dan sudah sebanyak enam kali diselenggarakan.
Sensus Pertanian 2023 akan menjadi gelaran ke-7 dari sensus pertanian sepanjang sejarah Indonesia berdiri.
Sensus Pertanian 2023 yang akan datang dirancang untuk menangkap seluruh aktivitas sektor pertanian di Indonesia, baik yang skalanya kecil, maupun skalanya besar.
Dilansir dari website bps3210.com, rekrutmen petugas lapangan Sensus Pertanian 2023 ada beberapa tahapan, diantaranya:
Pendaftaran Calon Petugas Lapangan Sensus Pertanian 2023 melalui SOBAT BPS dan mengisi biodata pada tautan Daftar Kuota, tanggal : 14 – 17 Maret 2023
Pengiriman Berkas Pendaftaran Calon Petugas Lapangan Sensus Pertanian 2023 ke Kantor BPS Kabupaten Majalengka, tanggal : 14 - 17 Maret 2023, dengan rincian berkas sebagai berikut :
1. Fotokopi kartu identitas (KTP);
2. Fotocopy Ijazah terakhir
3. Pas foto terbaru 3x4 1 lembar dan 4x6 1 lembar;
4. Daftar Riwayat Hidup
5. Surat Pernyataan bertempat tinggal di suatu wilayah;
6. Surat Lamaran (ditulis tangan);
Artikel Terkait
Badan Pusat Statistik Akan Laksanakan Sensus Pertanian 2023: Info Jadwal, Rekrutmen Petugas, dan Tujuan
Neko Lumajang, Surganya Pecinta Es Krim
Keripik Pisang Mahameru, Oleh-oleh Kekinian Khas Lumajang yang Wajib Dibeli, Ini 5 Varian Rasanya