Bangkalan, Jatim Hari Ini - Pada bulan lalu, ada rumah mewah dan megah di Bangkalan yang jadi sorotan di media sosial.
Pasalnya, rumah itu seperti istana. Dan akhirnya terkuak ternyata milik juragan emas di Bangkalan.
Kali ini ada lagi rumah di Bangkalan yang tak kalah megah.
Baca Juga: Viral Rumah Megah Seperti Istana di Bangkalan, Milik Juragan Emas?
Video rumah itu beredar di media sosial. Seperti yang diunggah di akun instagram @bangkalan.ku.
Hal ini kembali menjadi sorotan warganet.
Dalam video yang beredar, terlihat kemegahan rumah tersebut sangat kontras dengan bangunan yang ada di sekitarnya.
Baca Juga: Terkuak Sosok Juragan Emas di Bangkalan yang Punya Rumah Besar dan Megah Seperti Istana
Pagar rumahnya didominasi warna merah. Sementara bangunan rumahnya kombinasi coklat dan putih.
Terlihat pula ornamen dalam bangunan itu juga begitu detail dan memberi kesan mewah.
Namun yang bikin salah fokus (salfok) adalah, jumlah pilar di rumah itu.
Jumlahnya pilarnya cukup banyak yang mengelilingi rumah tersebut.
Dalam keterangannya, @bangkalan.ku menulis rumah itu berada di Jalan Raya Gebang, Bangkalan.
Warganet pun penasaran dan bertanya-tanya siapa pemilik rumah besar seperti istana ini.
Artikel Terkait
Viral Rumah Megah Seperti Istana di Bangkalan, Milik Juragan Emas?
Terkuak Sosok Juragan Emas di Bangkalan yang Punya Rumah Besar dan Megah Seperti Istana
Alun-Alun Trunojoyo Sampang Jadi Tempat Instagramable dan Ikon Baru di Madura, Segini Biaya Pembangunannya